Oleh: Stefanus Wiji Suratno
Yohanes 3:16 (TB) Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.
Yohanes 10:10 (TB):
Pencuri datang hanya untuk mencuri dan membunuh dan membinasakan; Aku datang, supaya mereka mempunyai hidup, dan mempunyainya dalam segala kelimpahan.
I. Mengapa hidup tidak bahagia ?
A. Karena manusia telah kehilangan kemuliaan Allah seperti Adam yang diusir Allah dari taman Eden karena dosa ( Roma 3 : 23 )
B. Manusia memilih jalan yang lebar yang menuju kepada kebinasaan ( Matius 7 : 13-14 ).
C. Karena jatuh dalam dosa dan upah dari dosa adalah maut ( Roma 6 : 23 ).
Tapi kita mendapat anugerah keselamatan dan kasih karunia Allah yaitu dengan lahirnya Tuhan Yesus kedunia agar hubungan manusia dengan Allah dapat tersambung lagi melalui perantaraan AnakNya yaitu Tuhan Yesus.
II. Tuhan Yesus adalah Jalan Keselamatan
A. Tuhan telah mati untuk dosa dosa kita ( Roma 5 : 8 )
B. Tuhan Yesus adalah Jalan, Kebenaran dan Hidup ( Yohanes 14 : 6 ).
C. Yesus adalah jawaban untuk kita menjadi anak-anak Allah ( Yohanes 1 : 12 ).
D. Kita diselamatkan bukan hasil usaha kita tetapi karena kasih karunia Allah ( Efesus 2 : 8-9 )
E. Tuhan akan masuk bagi kita yang membuka hati untuk Tuhan ( Wahyu 3 : 20 ).
III. Bagaimana Rohani kita terus bertumbuh ?
A. Hendaknya hidup ini penuh dengan kehidupan doa ( Yohanes 15 : 7 )
B. Hendaknya setiap hari membaca Alkitab ( Kisah 17 : 11; Mazmur 1 : 1-3 )
C. Mentaati semua perintah Allah ( Yohanes 14 : 21 )
D. Berani bersaksi untuk Tuhan ( Matius 4 : 19; Yohanes 15 : 8 )
E. Hidup kita serahkan pada Tuhan ( I Petrus 5 : 7 )
F. Jangan lupa ibadah ( Ibrani 10 : 25 )
G. Mohon dipenuhi Roh Kudus ( Galatia 5 ::16-17; Kisah 1 ::8 ).
Bila kita terus melakukan penyempurnaan rohani maka kehidupan rohani kita akan penuh dengan kebahagiaan seperti kehidupan jemaat awal di jaman para rasul. Rohani terus dipupuk dengan Firman Allah dan perilaku sesuai dengan perintah-perintahNya niscaya hidup kita akan bahagia selalu.
Kesimpulan dan Doa :
Berbahagialah setiap orang yang selalu mendengar membaca Firman Allah dan selalu mentaati perintah-perintahNya pasti hidupnya akan penuh kebahagiaan.
Salam kasih
Stefanus Wiji Suratno
Dosen Program Doktor Theology dan Ministry, Harvest International Theological Seminary.