Diklat PT PMH Bekerjasama Dengan Bapelkes Semarang Adakan Pelatihan TPK Kemenkes Batch 2 Secara Daring

0
408

 

Diklat PT PMH Bekerjasama Dengan Bapelkes Semarang Adakan Pelatihan TPK Kemenkes Batch 2 Secara Daring

 

Semarang, Suarakristen.com

 

 

Direktur Peningkatan Mutu Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Dr.Ir Doddy Irward MA membuka secara resmi acara Pelatihan Tenaga Pelatih Kesehatan (TPK) Kemenkes Batch 2 menggandeng Pendidikan dan Latihan (Diklat) PT Prima Medisina Hanacaraka (PMH) bekerjasama dengan Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) Semarang

PT Prima Medisina Hanacaraka (PMH) kembali menyelenggarakan pelatihan Tenaga Pelatih Kesehatan (TPK) Kemenkes. pelatihan angkatan 2 ini PT PMH bekerjasama dengan Bapelkes Semarang dengan jumlah peserta 29 orang dan pelatihan ini dibuka secara resmi Oleh Direktur Peningkatan Mutu Kemenkes Dr.Ir Doddy Irward MA yang dilaksanakan secara full online selama 6 (enam) hari pada Selasa 10/11/2022.

Dalam sambutannya direktur Peningkatan Mutu Kemenkes Dr.Ir Doddy Irward MA menyampaikan bahwa pelatihan TPK wajib dimiliki oleh para fasilisator tenaga kesehatan yang melatih di unit program rumah sakit, organisasi profesi, dan institusi lain yang melaksanakan pelatihan kesehatan agar dapat melaksanakan tugasnya sebagai fasilitator sesuai dengan kaidah kediklatan terakreditasi Kementerian Kesehatan.

 

Doddy juga mengatakan pelatihan yang terselenggarakan oleh institusi penyelenggara harus sesuai dengan peraturan perundang-undangan dan berharap seluruh peserta dapat mengikuti dengan seksama dari awal hingga akhir pelatihan sehingga semua materi dapat dipahami dan diimplementasikan dengan baik di tempat penugasannya kelak dan dalam hal ini Doddy memberikan materi tentang kebijakan pelatihan laporan kegiatan diklat ini dari PT PMH diwakilkan oleh Waryono melaporkan terkait dengan teknis pelatihan ini. Pelatihan yang diikuti 29 orang peserta dari berbagai rumah sakit dan lembaga Diklat pemerintah dan swasta dengan full online selama 6 hari.

Menurut Direktur Utama (Dirut) PT PMH Halipah sangat berterima kasih kepada direktur Peningkatan Mutu Kemenkes yang telah mengizinkan terselenggaranya pelatihan TPK dengan memberikan surat untuk tim fasilitator Agustina Catur S, S.Si.t MKes, Asih Kurwahyuni S.Pd M.Kes masing-masing tim Widyaswara dari Bapelkes Semarang, Maria Magdalena S.ST M.Keb dari Bapelkes Batam. Pada kesempatan ini ketua tim Penjaminan Mutu Vermona Marbun S.Kp MKM memberikan materi terkait manajemen pelatihan Dirut PT PMH mengucapkan terima kasih kepada Bapelkes Semarang yang telah menyetujui kerjasama dalam penyelenggaraan pelatihan TPK ini.
(Wennie)

Baca juga  Forum Penyelamat Demokrasi dan Reformasi (F-PDR) Meyakini Hakim MK Gunakan Hati Nurani dan Akal Sehat

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here