Oleh: Stefanus Widananta
Karena itu, saudara-saudaraku yang kekasih, berdirilah teguh, jangan goyah dan giatlah selalu dalam pekerjaan Tuhan! Sebab kamu tahu, bahwa dalam persekutuan dengan Tuhan jerih payahmu tidak sia-sia
1 Korintus 15:58
Situasi dunia memang tidak bertambah baik, malah sebaliknya, perseteruan, peperangan, tindak kekerasan terjadi dimana-mana, belum lagi situasi politik yang semakin panas di negara kita menjelang pilpres.
Tekanan demi tekanan membuat banyak orang menjadi stress dan tidak sedikit yang imannya goyah, terpikat dengan bujuk rayu dunia atau karena tidak tahan menghadapi tekanan sehingga kehilangan pengharapan kepada Tuhan.
Rasul Paulus mengingatkan kita untuk berdiri teguh dan jangan goyah menghadapi tekanan dan situasi dunia yang semakin sulit, dia mengatakan bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi kita.
Disamping itu, Paulus juga mengingatkan, jika Allah di pihak kita, siapakah yang akan melawan kita? Kristus Yesus yang akan menjadi Pembela bagi kita.
Janji firman Tuhan itu ya dan amin, oleh karena itu jangan sampai kerajinan kita untuk melayani Tuhan menjadi kendor, biarkah roh kita menyala-nyala dalam melayani Dia.
Tetaplah teguh dan jangan goyah menghadapi situasi apa pun di sekeliling kita, Yohanes mengatakan, “Sebab semua yang lahir dari Allah, mengalahkan dunia dan inilah kemenangan yang mengalahkan dunia; iman kita”
Dan ingatlah bahwa dalam persekutuan dengan Tuhan jerih payah kita tidak sia-sia, kita akan menerima mahkota kehidupan.
Tuhan Yesus memberkati.