Oleh: Pdt Fridris Jimson S, S.Th.
Nas : Mazmur 25:5 (TB) Bawalah aku berjalan dalam kebenaran-Mu dan ajarlah aku, sebab Engkaulah Allah yang menyelamatkan aku, Engkau kunanti-nantikan sepanjang hari.
Yang namanya “Keyakinan” bukanlah hanya sekedar “Kata” atau “Ucapan”. Karena di dalamnya terkandung unsur yang amat terpenting yang hanya dimiliki seseorang, tetapi bukan semua orang, melainkan hanya mereka yang sudah menerima Tuhan Yesus Kristus sebagai “Juruselamat Pribadinya” serta menaruhkan hidupnya sepenuhnya hanya kepada Dia saja. Memang tidaklah mudah untuk melakukan hal itu, Alkitab berkata bahwa ” Percaya” adalah timbul dari pendengaran akan Firman Tuhan (Roma 10:17) ; dengan tidak mamakai mata, tetapi meyakini itu terjadi “Definitely”, it will not” (“Pasti”, bukan Akan”), dari segala sesuatu yang kita harapkan sebagai bukti dari yang tidak pernah kita lihat itu (Ibrani 11: 1). Itulah Keyakinan atau Iman yang Allah harapkan dari kita, dari setiap kita.
Prinsip seorang yang sudah ada dalam Kristus adalah : Setiap saat, setiap hari mau dibawa oleh Tuhan tetap berjalan dalam Firman-Nya. Kesadaran inilah yang membuat kita suka dekat dengan-Nya dan tidak mau dipisahkan oleh apapun juga. Sehingga Rasul Paulus berani berkata : ” tidak ada di di dunia ini yang dapat memisahkan kita dari kasih Kristus?” (Roma 8:35). Daud seorang yang hatinya melekat kepada Allah, sehingga dia mempunyai kerinduan yang kuat agar Allah tetap membawanya berjalan dalam kebenaran-Nya. Nah, kitapun sebagai pengikut Kristus harus terus mendekatkan diri kepada Allah agar diperbaharui setiap hari dan semakin bertumbuh dalam iman.
Jadi, jika kita mau dibawa berjalan dalam tuntunan Firman Tuhan dan mengalami keselamatan dari Tuhan setiap saat, maka kita harus mau diajar dan jangan pernah ALERGI akan Firman-Nya, serta satu lagi yang tidak bisa dilupakan tetap menantikan Tuhan, itulah yang membuat kita tetap melihat keselamatan dapat melangkah dengan pasti walaupun di bumi yang kita injak ini tidak ada kepastian dan jaminan akan keselamatan. Amen terpujilah Tuhan Yesus atas Firman-Nya.
*Seseorang yang tidak pernah takut dalam perjalanan hidupnya, adalah mereka yang tetap mau dituntun Allah dalam setiap perjalanan hidupnya..!!
Pdt Fridris Jimson S, S.Th
#O’i Tali Thakum Marunda Inspiration#