Oleh: Oscar Wirawan
Kolose 4:2-17
Jika kita setuju bahwa sukses bukanlah keberhasilan sesaat, tapi keberhasillan terus menerus yang kita alami karena *membangun kebiasaan untuk bertekun dalam doa dan berjaga-jaga sambil mengucap syukur*, maka setiap hari kita akan melakukan kebiasaan untuk bertekun dan berdoa.
Berdoa supaya Allah *membuka pintu pemberitaan Injil,* sehingga para penginjil dapat pengurapan untuk *berbicara tentang Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat setiap orang.*
Berdoa juga untuk para hamba-hamba Tuhan *supaya setiap hamba Tuhan dapat menyatakan pesan Tuhan, sebagaimana seharusnya yang dikehendaki Tuhan.*
Bertekun *hidup dengan penuh hikmat terhadap orang-orang luar*, yang belum percaya Kristus.
Bertekun *mempergunakan waktu yang ada* untuk hal-hal yang berguna untuk mempermuliakan Tuhan.
Bertekun untuk *berkata-kata senantiasa penuh kasih*, tidak hambar, sehingga kita tahu, bagaimana kita harus memberi jawab kepada setiap orang.
Bertekun supaya kita *tetap bisa berdiri teguh, sebagai orang-orang yang dewasa dan yang berkeyakinan penuh* dengan segala hal yang dikehendaki Allah.
Bertekun untuk memperhatikan, *supaya panggilan pelayanan yang kita terima dalam Tuhan, kita jalankan sepenuhnya.*
JBU.