KEMBALI BERAKTIVITAS DENGAN AMAN DAN NYAMAN
ACE HADIRKAN SOLUSI UNTUK MENDUKUNG KEBIASAAN BARU
Jakarta,, Suarakristen.com
Sebagai pusat kebutuhan rumah tangga dan gaya hidup terlengkap, ACE
menghadirkan solusi bagi pelanggan untuk kembali beraktivitas dengan kebiasaan baru melalui program
Aman dan Nyaman di Kebiasaan Baru yang berlaku hingga 28 Juli 2020 di toko ACE seluruh Indonesia.
Yoelius Saputra selaku Marketing Communication General Manager PT ACE Hardware Indonesia, Tbk menjelaskan, “Sejalan dengan kampanye #ACEwithYou yang diusung sejak awal tahun ini, program Aman dan Nyaman di Kebiasaan Baru merupakan wujud komitmen ACE untuk memberikan
solusi kepada pelanggan agar siap kembali beraktivitas secara aman dan produktif di masa kebiasaan baru. Program ini menghadirkan beragam kategori mulai dari produk untuk melindungi anggota keluarga, nyaman bekerja dari rumah, hingga kegiatan seru di rumah. Selain itu, ACE juga mendukung kebiasaan baru untuk berbelanja dengan aman dan nyaman dari rumah melalui ACE online yang dapat diakses kapan dan di mana saja, serta aman dan nyaman berbelanja di toko karena ACE menerapkan
standar protokol kesehatan dan kebersihan.”
Menyesuaikan gaya hidup di kebiasaan baru, ACE mendukung pelanggan untuk beraktivitas di manapun secara aman dan nyaman dengan menghadirkan New Normal Starter Kit yang terdiri dari
masker, sarung tangan, hingga hand sanitizer yang juga bisa difungsikan sebagai cairan pembersih alat
makan, pegangan pintu, dan layar ponsel. Untuk memantau suhu tubuh tetap normal, tersedia infrared
thermometer yang memiliki 2 sensor pengukuran sehingga lebih akurat. Sedangkan untuk keperluan
berkendara, tersedia cairan disinfektan dan penjernih udara mobil.
Di samping itu, ACE juga menghadirkan aneka produk yang memberikan perlindungan untuk keluarga secara maksimal. Dimulai dari kebersihan di dalam rumah, ACE menyediakan berbagai alat pel, koleksi pengisap debu, penjernih udara, hingga alat pembuat cairan disinfektan untuk membersihkan
ruangan. Tidak kalah penting, kebersihan kendaraan juga perlu diperhatikan dengan berbagai cairan pembersih mobil dan pengisap debu. Selain itu, melindungi kesehatan keluarga juga dapat dilakukan dengan mengonsumsi asupan yang sehat dan bergizi. ACE menawarkan aneka peralatan masak untuk membuat sendiri aneka hidangan sehat dengan mudah seperti slow cooker agar masakan matang
sempurna dan nutrisi tetap terjaga, set masak 3 in 1 yang dapat digunakan untuk memanggang, menggoreng, serta merebus, rice cooker rendah gula yang dapat menurunkan kadar gula hingga 30%, serta air fryer untuk menggoreng tanpa menggunakan minyak. Sedangkan untuk konsumsi minuman
segar dan sehat, tersedia blender portabel dengan daya yang bisa diisi ulang menggunakan power bank,
serta wadah yang bisa berfungsi sebagai tumbler. Tidak ketinggalan, untuk keamanan lebih di rumah, ACE menghadirkan aneka CCTV untuk memantau kondisi di dalam maupun luar rumah, serta brankas tahan api untuk menyimpan dokumen dan benda-benda berharga.
Sebagai salah satu kebiasaan baru, bekerja dari rumah atau work from home perlu disiasati secara tepat agar tetap nyaman dan mendukung produktivitas. Untuk itu, ACE menawarkan bantal alas
duduk agar tetap nyaman saat bekerja dan koleksi kotak penyimpanan untuk menyimpan berbagai dokumen dan perlengkapan kerja agar tetap rapi dan aman. Untuk penerangan yang baik saat bekerja, tersedia koleksi lampu meja, dilengkapi dengan kipas angin mini untuk menciptakan udara yang tetap
sejuk. Selain itu, tersedia juga Lampu Himalayan Salt yang berguna untuk terapi mengurangi stres dan
meningkatkan mood.
Di samping itu, melakukan berbagai aktivitas seru di rumah juga merupakan salah satu cara untuk menciptakan suasana yang menyenangkan dan mengurangi stres. Untuk mengisi waktu luang dengan berolahraga, ACE menghadirkan aneka sepeda statis, treadmill, hingga koleksi barbel agar tubuh tetap bugar. Sedangkan bagi pelanggan yang ingin menghasilkan karya-karya DIY (do it yourself) seperti
beragam furnitur dan dekorasi, tersedia aneka perkakas mekanik yang terdiri dari obeng, tang, hingga meteran. Tidak ketinggalan, ACE juga menawarkan kursi pijat dan alat pijat kaki yang dilengkapi
pengatur waktu dan pemanas untuk membuat tubuh rileks dan kembali segar setelah beraktivitas.
Selama program Aman dan Nyaman di Kebiasaan Baru, ACE menawarkan berbagai produk pilihan dengan Harga Hemat Hingga 50%. Bagi pelanggan yang telah bergabung sebagai member ACE Rewards, bisa mendapatkan Double Point Rewards untuk nominal transaksi tertentu setiap tanggal 25 hingga akhir tahun, serta Harga Spesial untuk pemegang kartu kredit dan kartu debit CIMB Niaga.
Pelanggan juga bisa memanfaatkan kemudahan pembayaran melalui fasilitas cicilan 0% menggunakan
kartu kredit, atau cicilan tanpa kartu kredit menggunakan Danakini, yaitu lembaga pembiayaan di bawah naungan Kawan Lama Group.
Untuk memberi kemudahan berbelanja bagi pelanggan, ACE menyediakan ACE Online yang dapat diakses melalui www.acehardware.co.id/shop atau di www.ruparupa.com sebagai authorized
online retailer Kawan Lama Group, serta melalui Whatsapp dengan mengakses bit.ly/ACEWhatsapp.
Pelanggan juga bisa memanfaatkan layanan free delivery dengan syarat transaksi tertentu.
Sedangkan untuk pelayanan di dalam toko, ACE menerapkan standarisasi kebersihan yang ditentukan, serta proaktif melakukan protokol ketat untuk menjaga keamanan dan kenyamanan
pelanggan seperti pengecekan suhu tubuh saat akan memasuki area toko, mewajibkan penggunaan masker dan menyediakan hand sanitizer, membatasi jumlah pengunjung, serta membuat tanda khusus pada antrean untuk menjaga physical distancig. Selain pelanggan, staf toko juga menggunakan alat pelindung diri standar berupa masker, sarung tangan dan face shield, serta menjaga kebersihan area dan perlengkapan toko dengan menyemprotkan cairan disinfektan secara berkala. Untuk keamanan transaksi, ACE menyediakan digital receipt dan mengimbau pelanggan bertransaksi secara non tunai melalui virtual account atau digital payment.
***
PT ACE HARDWARE INDONESIA, TBK adalah salah satu bisnis unit di bawah payung Kawan Lama Group, yang merupakan pusat kebutuhan rumah tangga dan gaya hidup terbesar dan terlengkap di Indonesia dengan menghadirkan ribuan jenis produk. ACE memiliki 206 gerai yang beroperasi di 48 kota, dengan toko terbesar di dunia seluas 15.000 M2 terletak di Living World Alam Sutera, Tangerang.
Dalam industri ritel, Kawan Lama Group menyediakan produk berkualitas untuk perlengkapan rumah, furnitur, dan gaya hidup. Bisnis unit lainnya yaitu INFORMA pusat furnitur dan aksesoris untuk hunian dan bisnis, INFORMA Custom Furniture yaitu konsep baru yang merupakan pengembangan produk furnitur untuk dapat memaksimalkan ruangan dan dibuat khusus sesuai dengan ukuran, gaya, kebutuhan dan anggaran biaya pelanggan, INFORMA Electronics yaitu penyedia home electronics & apliances terlengkap, Toys Kingdom pusat mainan dan hobi untuk segala usia, Chatime penyedia minuman brewed tea asal Taiwan, Bike Colony penyedia sepeda dan aksesoris, Pendopo penyedia batik dan kerajinan tradisional, Dr. Kong penyedia sepatu kesehatan dan aksesoris, Cupbop penyedia makanan BBQ Korea in a cup, Gindaco yaitu takoyaki No.1 di Jepang, Pet Kingdom pusat perawatan dan kebutuhan hewan peliharaan, Travelink pusat kebutuhan traveling dan aksesoris, Selma penyedia furnitur dan aksesoris dengan harga terjangkau, Ataru penyedia produk gaya hidup untuk millennials, Susen destinasi tas dan aksesoris wanita untuk aktivitas setiap hari, dan Ruparupa toko online resmi Kawan Lama Group. Saat ini Kawan Lama Group memiliki lebih dari 800 toko ritel di seluruh Indonesia.