BERTANDINGLAH DALAM PERTANDINGAN IMAN 

0
2189

Oleh: P. Adriyanto

*”Bertandinglah dalam pertandingan iman yang benar dan rebutlah hidup yang kekal. Untuk itulah engkau telah dipanggil dan telah engkau ikrarkan yang benar di depan banyak saksi.”*
*1 Timotius 6:12*

Satu-satunya pertandingan yang patut untuk diikuti oleh orang Kristen adalah pertandingan iman yang benar. Sebab hidup kita adalah hidup berdasarkan iman, bukan berdasarkan apa yang kelihatan (2 Korintus 5:7) dan kita semua adalah anak-anak Allah melalui iman di dalan Yesus Kristus (Galatia 3:26).

Kita masih harus berjuang untuk memperkokoh iman kita, tapi bagaimana caranya?.

1. Kita harus memahami Firman Tuhan yakni dengan rajin membaca Alkitab setiap hari. Dengan pengetahuan tentang Firman yang lebih baik, maka iman kita juga akan bertumbuh.

2. Sebenarnya iman adalah merupakan karunia Allah.
*” Yesus yang memimpin kita dalam iman, dan yang membawa iman kita itu kepada kesempurnaan.”*
*Ibrani 12:2*
Namun kita harus percaya kepada Tuhan dan Firmannya, yang menyangkut janji-janji Allah kepada kita.
*”Kita telah dibenarkan di hadapan Allah karena kita percaya akan janji-janji-Nya.* *Sekarang kita dapat
menikmati damai sejahtera yang sesungguhnya dengan Dia, karena apa yang dilakukan oleh Tuhan Yesus Kristus bagi kita.* *Karena iman kita, Ia telah memberi kita kedudukan yang terhormat seperti sekarang ini dan dengan penuh kepercayaan serta sukacita kita berharap akan menjadi seperti yang dikehendaki Allah.”*
*Roma 5:1~2- FAYH*

Kita juga harus berdoa agar Tuhan menambah iman kita.
*”Kata rasul-rasul itu kepada Tuhan: “tambahkanlah iman kami.”*
*Lukas 17:5*

3. Kita harus selalu mengucap syukur kepada Allah.
*”Kamu wajib selalu mengucap syukur kepada Allah karena kamu, saudara-saudara. Dan memang patut demikian karena imanmu makin bertambah dan kasihmu seorang akan yang lain makin kuat di antara kamu.”*
*2 Tesalonika 1:3*

Kita harus hidup berdasarkan iman sebab kemenangan yang mengalahkan dunia adalah iman kita. Tanpa iman kita tidak dapat berkenan kepada Allah.
Amin.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here