Jangan Hidup Diperbudak oleh Keinginan Daging

0
1857

 

Oleh: Stefanus Widanantà

 

 

Sebab bukan apa yang aku kehendaki, yaitu yang baik, yang aku perbuat, melainkan apa yang tidak aku kehendaki, yaitu yang jahat, yang aku perbuat.

Roma 7;19

 

Seringkali dalam kehidupan sehari-hari kita melihat dan mendengar, bahkan mungkin kita sendiri yang mengalami akibat perbuatan buruk atau jahat yang dilakukan oleh orang percaya.

Secara logika, seharusnya setiap orang percaya hidup dalam kebenaran dan tidak melakukan hal-hal yang tidak patut untuk dilakukan.

Namun, berapa banyak orang percaya yang terlibat dalam tindak kriminal, berapa banyak juga anak-anak dari keluarga orang percaya yang terlibat narkoba, berapa banyak juga suami-suami yang menindas isterinya dan sebaliknya.

 

Paulus sendiri mengalami pertentangan antaraa tubuh jasmaninya dengan akal budinya, dia ingin melakukan sesuatu yang baik, namun yang jahat yang aku perbuat, tutur Paulus.

Bahkan dia mengatakan bahwa dia manusia celaka, apa yang dia benci justru itu yang dia perbuat.

Ada pergumulan batin antara dosa dan hidup benar, antara keinginan daging dan roh, dimana seringkali kecenderungannya dimenangkan oleh daging.

 

Paulus sangat peka terhadap dosa, hidupnya dikuasai Roh Kudus, sehingga ia memiliki kepekaan saat ia melakukan hal-hal yang tidak disukai Tuhan, ia merasa gelisah dan tidak tenang.

Berbeda dengan kita yang barangkali sudah tidak merasakan kegelisahan lagi ketika kita berbuat dosa.

 

Yesus mengatakan, “Berjaga-jagalah dan berdoalah, supaya kamu jangan jatuh ke dalam pencobaan, roh memang penurut, tetapi daging lemah”.

Jika kita gelisah dan menyadari ketika kita berbuat dosa, bersyukurlah karena Roh Kudus berkarya dalam hidup kita, kembalilah kepada Tuhan dan bertobat.

Alkitab berkata, “Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan”.

 

Tuhan Yesus memberkati.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here