Mintalah kepada Tuhan dan Percayalah kepadaNya

0
4409

 

 

 

Oleh: Pdt Martunas P. Manullang

 

 

Selamat pagi dan salam damai sejahtera bagi kita semua.

 

MEMINTA KEPADA TUHAN: PERCAYA KEPADA TUHAN.

 

Inilah inti ayat renungan hari ini yang tertulis pada Matius 7:7, selengkapnya berbunyi sbb: “Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; carilah, maka kamu akan mendapat; ketuklah, maka pintu akan dibukakan bagimu.”

 

 

Secara mendasar Tuhan Yesus mau menjelaskan di sini, Allah akan menjawab permintaan, permohonan atau pun doa dari umat-Nya. Doa dan permohonan dari setiap orang yang selalu dan “bertekun” menyampaikan permintaannya itu.

 

Bisa saja dan sering, jawaban dari Allah tidak selalu sama dengan yang kita mintakan atau mohonkan, tetapi itu adalah selalu yang terbaik bagi kita diberikan oleh  Allah.

 

Mengapa? Karena Allah sendiri mengetahui apa yang paling baik bagi kita.

 

Allah justru sangat memperhatikan permohonan kita. Itulah sebabnya, Dia tidak menolak permohonan kita. Namun, jawaban dari Allah “penuh kasih dan kebijaksanaan-Nya”. Jawaban itu akan Allah berikan seturut kehendak-Nya dan sesuai dengan cara-Nya.

 

Boleh jadi jika Allah yang memberi jawaban sesuai permohonan kita, justru dapat berakibat tidak baik bagi kita, karena kita sendiri pun sering tidak atau belum memikirkan secara luas dan mendalam, berguna atau bermanfaat, dari apa yang kita mohonkan.

 

 

Sekali lagi, Allah akan menjawab doa-doa dan permohonan kita. Jawaban Allah, selalu dalam kasih dan kebijaksanaannya, demi kebaikan bagi kita.

 

Dan ayat renungan kita hari ini pun mengajak dan mendorong kita agar bertekun dalam doa dan permohonan kita.

 

Terus meneruslah meminta, mencari dan mengetuk pintu; berkali-kali dan berulang-ulanglah menyampaikan permohonan; dan tetaplah menunjukkan kesungguhan dalam doa dan permohonan kita kepada-Nya.

 

Kesungguhan kita itulah yang menjadi ujian bagi kita, mengenai seberapa perlu dan pentingnya apa yang kita sedang minta atau mohonkan kepada-Nya.

 

Dalam ketekunan, kesungguhan dan ketulusan meminta inilah, kita boleh berharap akan jawaban dari Allah, yang pasti diberikan sesuai kehendak dan rencana-Nya, demi kebaikan bagi kita.

 

Olleh karena itu, marilah kita tetap meminta, mencari dan mengetuk. Selalulah berdoa, memohon dan menyampaikan segala sesuatu kepada-Nya dalam segala hal yang kita butuhkan dalam hidup ini. Meminta tanpa ragu. Memohon dengan pasti. Berdoa dengan penuh pengharapan dan iman. Allah adalah pemurah, baik hati, dan sungguh-sungguh memperhatikan permohonan kita dan mendengarkan doa-doa kita.

 

Selamat beraktivitas di hari ini. Tuhan Yesus memberkati. AMIN.

 

Pdt Martunas P. Manullang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here