Hari Ini Adalah Hari Yang Luar Biasa Karena Tuhan Yang Menciptakannya

0
1622

Oleh: Pdt.Jacobus Manuputty

Tidak ada yang bisa dibandingkan dengan Kemuliaan Allah, apabila kita belajar memahami dan menghayati pemeliharaan-Nya didalam hidup kita. Kalau hidup tanpa penghayatan akan berjalan rutin dan membosankan, menjenuhkan dan kurang asyik.

Sebaliknya, hidup sambil menghayati Kasih dan Kebaikan Tuhan akan membuat kita menemukan mutiara-mutiara indah, menyenangkan hati dan penuh gairah.

Itulah bedanya orang yang hidup dari Kasih Tuhan, dengan mereka yang hidup dari kekuatan diri sendiri. Orang-orang yang hidup dari Kasih Tuhan sadar persis bahwa, sesederhana apapun tiap inci nafas kehidupan itu adalah Anugerah Ilahi yang selain disyukuri, juga harus dimanfaatkan se-baik-baiknya.

Itu artinya waktu kehidupan tidak boleh di-sia-siakan, setiap tarikan nafas harus bisa dipertanggung-jawabkan, setiap ucap kata harus punya nilai manfaat, dan setiap tindak laku harus ada gunanya bagi sesama. Jangan hidup asal hidup dan tidak punya manfaat, bahkan menyesatkan orang lain. Karena setiap langkah hidup kita itu ada pertanggungan-jawab Ilahi nanti dihadapan Tuhan. Kita mungkin berpikir, toh hidup ini kita yang atur suka-suka kita, semua yang ada pada kita ini kan punya kita, terserah kita. Tetapi jangan lupa saudara, bahwa setiap jengkal nafas kehidupan itu pemberian Allah yang secara gratis Dia beri, tetapi kapan saja bisa Dia ambil dari kita “suka suka Dia”, saudara dan saya tidak bisa menciptakannya. Itu artinya apa, hidup ini cuma sementara yang Tuhan beri dan pinjamkan untuk kita tatakelola dengan Iman, Kesadaran dan Bertanggung-jawab. Karena itu kita harus katakan : ” HARI INI SEDERHANANYA ADALAH HARI YANG LUARBIASA “, artinya dimata dan pikir kita mungkin biasa, tetapi di hati dan pikir orang-orang ber-Iman hari ini luarbiasa, ” KARENA TUHAN YANG MENCIPTAKANNYA “.

Karena itu, mari kita isi hari-hari kita dengan penuh sukacita, bekerja dengan hati yang tulus, beri manfaat sebanyak-banyaknya, jauhkan iri hati dan benci, bersikap rendah hati, tinggalkan dosa dan keburukan masa lalu. ” KARENA INILAH HARI YANG TUHAN CIPTAKAN BAGI KITA “, jangan di-sia-siakan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here